Breaking News

Minggu, 15 Januari 2017

Pengertian, Fungsi dan Macam Bentuk Simbol Flowchart



   Apa itu flowchart ? Bagaimana fungsi dan bentuk simbol-simbol flowchart ? Dalam artikel ini kita akan mempelajari tentang flowchart sehingga kita dapat menjawab dengan baik pertanyaan-pertanyaan diatas. Mari mulai pembahasan mengenai flowchart.

1. Pengertian dan Fungsi Flowchart

     Flowchart atau Bagan Alir adalah kumpulan dari beberapa bentuk simbol yang memiliki fungsi tertentu dan memiliki alur untuk menunjukan langkah selanjutnya dari suatu proses atau susunan. Flowchart yang paling sering kita temui adalah flowchart yang digunakan dalam membentuk susunan sistem organisasi, yang dimulai dari jabatan tertinggi berada pada posisi teratas dan dilanjutkan seterusnya menuju kebawah hingga jabatan terendah.

    Namun dalam jurusan teknik di perkuliahan flowchart digunakan sebagai gambaran dari beberapa langkah/proses yang diambil untuk menyelesaikan sebuah masalah. Flowchart juga dapat digunakan sebagai presentasi dari sebuah algoritma agar lebih mudah dipahami.

         Flowchart dibedakan menjadi 5 jenis yaitu sebagai berikut :


      1. System Flowchart (Bagan Alir Sistem)


     Bagan alir sistem dapat didefinisikan sebagai flowchart yang menunjukkan arus pekerjaan secara keseluruhan dari suatu sistem. Flowchart ini menjelaskan urut-urutan dari prosedur-prosedur yang ada di dalam sistem. Flowchart sistem menunjukkan apa yang dikerjakan di dalam sistem.

2.    Document Flowchart (Bagan Alir Dokumen)


           Bagan alir dokumen  (document flowchart)  atau disebut juga bagan alir formulir  (form  flowchart)  atau  paperwork flowchart, merupakan flowchart yang menunjukkan arus dari laporan dan formulir termasuk tembusan-tembusannya.

3.    Schematic Flowchart ( Bagan Alir Skematik )


Bagan alir skematik (schematic flowchart) merupakan flowchart yang mirip dengan flowchart sistem, yaitu untuk menggambarkan prosedur di dalam sistem. Perbedaannya adalah, flowchart skematik selain menggunakan simbol-simbol flowchart sistem, juga menggunakan gambar-gambar komputer dan peralatan lainnya yang digunakan. Maksud penggunaan gambar-gambar ini adalah untuk memudahkan komunikasi kepada orang yang kurang paham dengan simbol-simbol flowchart. Gambar-gambar ini dapat lebih mudah dipahami dari pada simbol-simbol flowchart namun untuk menggambarnya dibutuhkan waktu yang lebih lama.

4.    Program Flowchart ( Bagan Alir Program )


Bagan alir program  (program flowchart)  merupakan flowchart yang menjelaskan secara rinci langkah-langkah dari proses sebuah program. Program flowchart dibuat dari derivikasi system flowchart. Program flowchart dapat terdiri dari dua macam, yaitu flowchart logika program  (program logic flowchart)  dan flowchart program komputer terinci  (detailed computer program flowchart).  Flowchart logika program digunakan untuk mempresentasikan tiap-tiap langkah di dalam program komputer secara logika atau dikenal sebagai logika boolean yang hanya memiliki 2 hasil yaitu TRUE atau FALSE. Flowchart logika program ini dipersiapkan oleh analis sistem. Flowchart program komputer terinci  (detailed computer program flow-chart) digunakan untuk menggambarkan instruksi-instruksi program komputer secara terinci. Flowchart ini dipersiapkan oleh pemrogram. 

5.    Process Flowchart ( Bagan Alir Proses )


Bagan alir proses  (process flowchart)  merupakan flowchart yang banyak digunakan di teknik perindustrian. Flowchart ini juga berguna bagi analis sistem untuk mempresesntasikan proses dalam suatu prosedur.


2. Macam-Macam Bentuk Simbol dan Fungsinya




       Diatas adalah penjelasan singkat mengenai pengertian, fungsi dan macam-macam simbol pada flowchart. Flowchart dapat membantu seseorang yang sedang menyusun jalan atau langkah yang sesuai untuk memecahkan masalah atau dapat kita sebut untuk membuat sebuah algoritma.
   Didalam blog ini anda dapat mempelajari berbagai materi yang ada pada jurusan teknik, terutama pada jurusan teknik informatika. Jika ada kritik, saran dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar dibawah. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan membantu anda dalam menyelesaikan tugas-tugas anda. Terima Kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By